Bursa Saham Asia Bervariasi
PT BEST PROFIT FUTURES BANDUNG, Best Profit - Bursa saham Asia Pasifik bervariasi pada perdagangan saham
Rabu pagi (26/5/2021) setelah reli wall street terhenti.
Indeks saham Jepang Nikkei melemah pada awal sesi perdagangan. Indeks
saham Topix mendatar. Sementara itu, indeks saham Kospi Korea Selatan menguat
0,13 persen. Indeks saham Australia merosot 0,35 persen.
Indeks saham MSCI Asia Pasifik di luar Jepang sedikit berubah. Bank
sentral Selandia Baru akan umumkan keputusan suku bunga acuan. Dilansir dari
CNBC, Rabu (26/5/2021).
Di sisi lain, pasar saham di Asia antara lain Indonesia, Singapura dan
Thailand libur pada Rabu pekan ini. Di wall street, indeks saham S&P 500 melemah
0,21 persen ke posisi 4.188,13. Indeks saham Dow Jones tergelincir 81,52 poin
ke posisi 34.312,46. Indeks saham Nasdaq tergelincir ke posisi 13.657,17.
Indeks dolar AS diperdagangkan di kisaran 89,69 dari posisi 89,7. Yen
Jepang diperdagangkan 108,76 per dolar AS.
Wall Street Melemah
Sebelumnya, bursa saham Amerika Serikat (AS) atau wall street melemah
pada perdagangan saham Selasa, 24 Mei 2021 melemah. Hal Ini seiring pelaku
pasar berusaha mencari arah terutama mengenai langkah the Federal Reserve atau
bank sentral AS.
Pada penutupan perdagangan wall street, indeks saham S&P 500
melemah 0,2 persen ke posisi 4.188,13. Sektor saham energi menekan indeks saham
S&P 500. Indeks saham Nasdaq berakhir mendatar ke posisi 13.657,17. Indeks
saham Dow Jones merosot 81,52 poin atau 0,2 persen ke posisi 34.312,46.
Saham perusahaan teknologi raksasa Apple dan Netflix kompak berada di
zona negatif. Saham Amazon tertekan setelah Jaksa Agung Karl Racine mengatakan,
pihaknya menggugat raksasa e-commerce dengan alasan antitrust.
Ia menuduh praktik Amazon telah menaikkan harga secara tidak adil bagi
konsumen dan menekan inovasi. Namun, saham Amazon berbalik arah menguat 0,4
persen. Saham maskapai dan jalur pelayanan cenderung menguat.
Saham United Airlines melonjak 1,5 persen setelah maskapai menyebutkan
imbal hasil tiket liburan domestik yang dibeli bulan ini melampaui posisi 2019
di tengah pembukaan kembali aktivitas. Saham Boeing naik 1,4 persen, saham
Norwegian Cruise Line dan Royal Caribbean masing-masing naik lebih dari tiga
persen.
“Pasar pada dasarnya dalam pola bertahan hingga acara besar berikutnya
yang merupakan jadwal tapering the Federal Reserve (atau bukan jadwal
tapering),” ujar Pendiri Sevens Report Tom Essaye dalam sebuah catatan.
Ia menambahkan, volatilitas tambahan akan terjadi sampai pasar
memiliki kejelasan lebih lanjut tentang pengurangan stimulus the Federal
Reserve dan prospek inflasi jangka panjang.
Di sisi lain, harga bitcoin yang melemah baru-baru ini juga telah
memukul saham teknologi antara lain Tesla dan merusak sentimen investor secara
keseluruhan menjadi stabil pada awal pekan ini. Harga kripto kembali mendekati
USD 37.600 pada Selasa,25 Mei 2021 setelah turun di bawah USD 32.000 pada
Minggu, 23 Mei 2021. Harga kripto kembali menguat seiring Elon Musk sedang
diskusi dengan penambang bitcoin mengenai keberlanjutan.
Pemegang besar bitcoin, saham Tesla turun 0,3 persen. Saham Coinbase
naik 7,6 persen seiring mendapat dorongan dari rekomendasi beli JPMorgan. Pada
awal pekan, rata-rata indeks saham acuan menguat yang didorong saham teknologi
dan perusahaan yang mendapat keuntungan dari pembukaan kembali ekonomi.
Hal ini seiring kasus COVID-19 yang turun ke level terendah sejak
Juni. “Senin didorong oleh pengurangan kecemasan karena inflasi. Bukti
ketakutan inflasi mereda di pasar obligasi dan komoditas mulai mendorong pasar
saham akhir pekan lalu dan berlanjut hingga hari ini,” ujar Chief Investment
Strategist Leuthold Group, Jim Paulsen.
Ia menambahkan, sektor saham teknologi kembali menguat seiring imbal
hasil dan kekhawatiran inflasi mereda. Setelah kenaikan pada awal pekan, indeks
saham S&P 500 berada di zona hijau pada Mei. Indeks saham S&P 500 turun
hanya 1 persen dari rekor yang dicapai awal bulan ini.
Sumber
liputan6.com
lowongan, lowongan kerja, lowongan kerja
bandung, loker bandung
best profit,
bestprofit, pt bestprofit, pt best profit, best, pt best, bpf
pt bpf, bestprofit
futures, pt bestprofit futures, best profit futures, pt best profit futures
PT BESTPROFIT FUTURES BANDUNG
Comments
Post a Comment